Cara Lock dan Unlock Item Dragon Nest Indonesia



Mengamankan Item pada Dragon Nest adalah hal yang penting agar kita tidak kehilangan equipt saat terjadi Hacking pada karakter kita. Berbicara soal pengaman, ada sebuah fitur pengaman item yang ada di Dragon Nest. Ini adalah fitur lama namun buat beberapa adventure tidak tahu cara menggunakan fitur tersebut, bahkan ada yang tidak tahu sama sekali.

Tanpa panjang lebar langsung saja kita Praktekan cara Lock dan Unlock Item yang kita inginkan.
  • Lock Item :

  1. Tekan P pada keyboard.
  2. Klik Item yang sedang digunakan.
  3. Drag Item Tersebut ke area Lock yang tepat di sebelah kanan tampilan Info karakter. Lalu,
  4. Klik kiri Item yang di Drag.
  5. Klik Ya pada Message yang muncul. **
Keterangan : **Klik "Tidak" untuk membatalkan.

Kalian bisa melihat bahwa Item yang kita pilih sudah terkunci dengan gambar kunci gembok dan status Iventory terkunci seperti gambar di bawah ini.


Setelah kita belajar untuk Lock Item, selanjutnya kita belajar cara melepaskan Item tersebut dari status locking. Berikut cara Unlock Item yang kita inginkan :
  • Unlock Item :

  1. Tekan P pada keyboard.
  2. Klik kanan Item yang terkunci. Setelah muncul Message,
  3. Klik Ya.
Untuk unlock, dibutuhkan 24 jam untuk bisa memindahkan item tersebut ke dalam Iventory. Kalian bisa perhatikan gambar di bawah.



Kenapa tidak langsung terbuka?

Ini adalah salah satu system pengaman mencegah terjadinya kehilangan saat terjadi kasus hacking dan system tersebut memberikan waktu kepada kita sebagai owner ketika hal terburuk terjadi. yaitu, usaha pencurian item pada karakter yang kita punya.

Demo Lock dan Unlock bisa kalian lihat pada video di bawah :


Sumber : HaikaHolmes
Semoga Tutorial ini bermanfaat buat teman teman adventure, apabila ada kritik dan saran ataupun ingin sharing tips guide seputar Dragon Nest bisa kirim melalui contact kami. di sini

0 Response to "Cara Lock dan Unlock Item Dragon Nest Indonesia"

Post a Comment