RAVEN SKILL BUILD LEVEL 80 (PVE)

      
Raven Dragon Nest

          Akhirnya ada waktu untuk Post Blog lagi setelah beberapa hari liburan. Pada post ini saya akan memberikan referensi Raven Skill Build PVE. Sama seperti build-build sebelumnya, perbedaan Build ini tidak jauh dengan Build 70. Saya masih tidak menggunakan Ripper Line, karena kurang efektif untuk Build Pure PVE.

            Skill EX level 80 Raven adalah Umbra. Sangat mengecewakan ketika mengetahui Umbra menjadi EX 80, karena saya lebih menginginkan Crow Deadfall yang menjadi EX 80. Berdasarkan post EX 80 Damage Comparison, Umbra EX menjadi Skill dengan Damage dan DPS terendah diantara EX 80 Assassin Class. Oleh karena itu, saya masih tidak berkeinginan menaikannya sampai MAX. Lebih baik menggunakan Skill Pointnnya untuk skill yang lebih DPS seperti Fan of Edge.





Raven Skill Build
Raven Skill Build

Aerial Evasion + Tumble + Fake Log: Max

Faint Lv 1:
Skill untuk penyelamat ketika HP sekarat.

Fan of Edge lv 26:
TOP DPS skill di Assassin Tree. 

MP recovery 5:
Jika kalian sudah pernah coba Full PVE, pasti kalian akan merasakan konsumsi MP yang lebih boros, sehingga diperlukan MP Recovery yang besar.

Open Edge lv 19:
Skill chaser dengan cooldown yang cepat, instan casting dan damage yang lumayan besar. 

Applause lv 18:
Skill dengan damage yang besar dan debuff (-10% physical+magical def). Ada kemungkinan 2x Damage pada posisi Applause yang tidak di tengah.

Rake lv 18:
Salah satu top DPSnya raven, max bisa 16 hit. 

Rain Drop lv 15:
Cap 80 ini saya menaikan Rain drop sampai level 15. walaupun saya tidak menggunakan Skill Ring +1.   

Punishment lv 13:
Skill ini masuk pada Top 5 DPS Raven. Damage yang besar dan ada debuff -10% (Mdef + Pdef) dalam waktu 15 detik. 

Fade lv 11:
Fade lv 11 dapat meningkatkan damage sebesar 35% selama 5 detik dan cooldownnya 20 detik. Kalau menurut saya, lumayan berguna agar setiap 20 detik dapet bonus atk. Apalagi kalau pakai kombo Dedicated crow + applause/punishment+ fade + the end, pasti damagenya sangat besar. Waktu Buff yang terlalu singkat kadang membuat beberapa player malas menaikan skill ini.

Illusion step lv 1:
Skill ini hanya saya gunakan untuk lari atau blink.

Burning Coal lv 1:
Kelebihan skill ini adalah ada iframe ketika casting dan armor breaknya besar.

Receive edge lv 1:
Bonus Aerial evasion

Access Chain lv 1:
Biasanya untuk lompat ke depan.

Dedicated Crow lv 4:
Kebalikan dari skill dance part 2 (elf dance), kalau skill ini biasanya dipakai pada saat HP musuh masih di atas 30% (bar awal).

The End lv 2:
Skill ini memiliki total 33 Hit Shuriken, sehingga memiliki damage yang besar. Apalagi bila di kombo dengan menggunakan Fade Level  11.

Umbra lv 1:
Sampai sekarang masih belum menemukan apa yang spesial dari skill ini selain slownya, karena damagenya agak kurang untuk skill level 45. Walaupun pada cap level 80 ada penambahan damage sebesar 50%, tetapi secara DPS masih sangat kurang.

Crows Dead Fall lv 11:

Raven mungin berharap agar Crow Deadfall saja yang dijadikan EX level 80 daripada Umbra. Damage yang besar dan ada Iframe ketika casting skill yang bisa menjadi penyelamat ketika sedang terpojok.


Skill Plate:
1. Applause (+20% Damage)
2. Rake (+20% Damage)
3. Punishment (+20% Damage)
4. Crow Dead Fall (+20% Damage)

Optional: The End + Open Edge (+20% Damage), Rain Drop (-20% Coodown)

0 Response to "RAVEN SKILL BUILD LEVEL 80 (PVE)"

Post a Comment